Cara Membuat Bolu Kukus Brownies Oreo

Bahan dan Alat :

  1. 2 bungkus Oreo
  2. 200 ml Susu coklat cair
  3. Margarin
  4. Keju
  5. Blender
  6. Wajan Kukusan
  7. Loyang

Cara Membuat :

  1. Haluskan Oreo bersama Susu coklat cair nya dengan menggunkan Blender
  2. Kemudian tunggu beberapa saat
  3. siapkan loyang yang sudah di olesin margarin
  4. Masukkan oreo dalam loyang
  5. kemudian masukkan oreo yang sudah dihaluskan ke dalam wajan kukusan
  6. kemudian tunggu beberapa saat hingga matang
  7. Kalau sudah matang diamkan sampai dingin
  8. kemudian oreo tersebut dengan margarin
  9. setelah itu taburin dengan keju
  10. selesai

Perkembangan Teknologi Komputer dari masa ke masa

Assalamu’alaikum wr. wb

Pastinya anda semua sudah mengetahui tentang teknologi – teknologi yang ada pada saat ini terutama teknologi komputer. Tetapi, apakah anda telah mengetahui bagaimanakah sejarah serta perkembangannya dari masa ke masa hingga saat ini maupun yang akan datang ? Nah disini saya akan membahas tentang itu semua. Kenapa ? karena hal ini sangat penting  mengingat tanpa peranan komputer dan revolusi didalamnya (dalam bentuk komponen perangkat keras dan perangkat lunak), akan mustahil layanan teknologi yang ada pada saat ini bisa tercipta.
Oke kita langsung masuk pada topik pembahasan tentang Perkembangan Teknologi Komputer dari Masa ke Masa.

Sejarah Komputer
Di zaman sekarang, komputer bukanlah hal baru. Komputer merupakan benda yang umum digunakan di hampir semua jenis pekerjaan. Keberadaan komputer dan teknologi – teknologi pendukung di belakangnya, telah banyak mengubah wajah dunia dan membantu kehidupan kita. Namun, apakah anda mengetahui untuk apa komputer pertama kali diciptakan ?

Komputer berasal dari kata Latin computare yang berarti menghitung. Hal ini tidak lepas dari tujuan awal diciptakaannya komputer, yaitu untuk membantu manusia di dalam proses perhitungan bersifat matematis. Perhitungan dalam hal ini bukan hanya perhitungan yang mudah, namun juga perhitungan rumit d luar batas kemampuan perhitungan manusia, yang memerlukan sumber daya yang besar. Bidang ilmu seperti matematika, fisika, kimia, banyak memerlukan perhitungan rumit di mana komputer banyak digunakan di dalamnya.

Jauh sebelum komputer diciptakan dengan tujuan awal untuk membantu manusia di dalam proses perhitungan, alat hitung manual sudah ada berupa abascus (sempoa) yang telah diciptakan beribu – ribu tahun yang lalu di China. Di abad ke 19, dengan makin berkembangannya teknologi bangsa barat (Eropa dan Amerika Serikat) sebagai akibat dari Renaisance, diciptakanlah mesin komputasi Blaise Pascal(kalkulator numerik).

Di tahun 1812, Charles Babbage (1791-1871) dan Augusta Ada (1815-1842) menciptakan mesin uap Babbage untuk melakukan perhitungan rumit differensial. Di dalam mesin Babbage ini terdapat sejumlah instruksi mesin yang dibuat oleh Agusta Ada. Hal ini menjadikan Ada sebagai programmer pertama (wanita) di dunia. Namanya kemudian diabadikan menjadi nama salah satu bahasa pemrograman, yaitu bahasa pemrograman Ada. Mesin Babbage tidak pernah terselesaikan dengan baik hingga kedua tokoh tersebut meninggal dunia, namun keberadaan mesin ini sangat mempengaruhi perkembangan komputer di masa depan.

Penemuan – penemuan lainnya turut mempengaruhi perkembangan komputer, yang di awal penciptaan lebih ditujukan untuk membantu proses komputasi (perhitungan). Antara lain Herman Hollerit (1860-1929) yang di tahun 1889 menciptakan kartu perforasi untuk perhitungan, Vannevar Bush (1890-1974) yang di tahun 1931 menciptakan kalkulator differensial, serta duet John V Atanasoff dan Cliford Berry yang di tahun 1903 berhasil menciptakan komputer elektronik untuk penerapan aljabar Boolean. 

Seiring dengan perkembangan zaman dan teknologi, maka peran komputer tidak lagi sebagai alat untuk membantu di dalam proses perhitungan matematis saja. Oleh sebab itu, terdapat sejumlah definisi dari para ahli mengenai komputer. Antara lain sebagai berikut :

  1. Menurut Carl Hamacher di dalam bukunya yang berjudul Computer Organization, di sebutkan bahwa komputer merupakan mesin elektronik untuk perhitungan cepat, yang mampu menerima inputan data ditigital, melakukan pemrosesan di memori sesuai dengan aplikasi yang digunakan, untuk kemudian dihasilkan menhadi sebuah informasi.
  2. Menurut Bryan Blissmer (1985), komputer merupakan suatu alat elektronik yang mampu melakukan keempat tugas berikut : meneriman inputan, memproses inputan, menyimpan perintah dan hasil pemrosesan, serta menyediakan output berupa informasi.
  3. Menurut Fuori, komputer merupakan alat pemrosesan data yang dapat melakukan perhitungan skala besar secara cepat tanpa adanya campur tangan manusia.

Perkembangan Komputer
Beberapa refrensi menyebutkan tujuh buah generasi komputer (dengan komputer generasi ketujuh sebagai komputer masa depan), sedangkan refrensi lainnya menyebutkan enam generasi komputer saja (dengan generasi komputer keenam sebagai generasi komputer masa depan).

Pada postingan kali ini penulis menggunakan pertimbangan pemakaian versi enam generasi komputer pertama, di mana komputer generasi keenam sebagai komputer masa depan dan komputer pertama diawali oleh kemunculan komputer – komputer besar seperti misalkan ENIAC. Mesin Babbage tidak di masukkan kedalam generasi komputer manapun. Mesin ini dimasukkan sebagai pra awal kemunculan generasi komputer, salah satunya di awali ole ENIAC.

Komputer Generasi Pertama (1941-1952)
Di masa – masa awal penemuan komputer, di mana tujuan utamanya untuk membantu proses perhitangan, maka komputer mulai di terapkan di beberapa tujuan, salah satunya penerapan komputer (dan perhitungan matematis) untuk tujuan perang. Komputer generasi pertama (awal) ini diawali dengan persaingan antar negara yang terlibat dalam Perang Dunia 2. Setiap negara yang terlibat dalam peperangan akan berusaha untuk memanfaatkan komputer semaksimal mungkin untuk tujuan memenangkan peperangan. Sebagai contoh, komputer dengan kemampuan perhitungan matematisnya, digunakan sebagai alat untuk mengendalikan pesawat terbang dan peluru kendali (oleh Conrad Suze, insinyur Jerman tahun 1941), serta komputer untuk memecahkan kode rahasia Jerman (Collosus).

Setelah perang Dunia 2 berakhir, komputer tetap berkembang dengan adanya berbagai inovasi tiada henti dari berbagai ilmuwan. Howard H Aiken (1900-1973) dari universitas Hardvard menciptakan kalkulator elektronik US Navy bernama Mark. Selanjutnya diciptakan komputer bernama ENIAC (Electronik Numerical  Integrator and Computer) oleh john Presper Eckert (1919-1995) dan John W. Mauchly (1907-1980), bekerja sama dengan pemerintah Amerika Serikat dan Universitas Pennsylvania di tahun 1946. ENIAC berukuran besar, sehingga memerlukan ruangan yang luas, sangat boros listrik dan kecepatan komputasinya rendah. ENIAC digantikan oleh UNIVAC (Universal Automatic Computer 1) yang berperan dalam proses pemilihan umum tahun 1952 di Amerika Serikat.

Setelah melihat pembahasan sekilas tentang komputer generasi pertama di atas, maka dapat diperoleh informasi penting mengenai ciri khas yang dimiliki. Komputer generasi pertama memiliki ciri khas sebagai berikut :

  1. Instruksi – instruksi yang ditulis untuk komputer generasi pertama dibuat secara khusus untuk fungsi/tugas tertentu saja (spesifik).
  2. Ukuran komputer sangat besar karena pada zama itu masih memakai tube vakum dan silinder magnetik, sehingga memerlukan ruangan yang sangat luas.
  3. Boros energi listrik dengan kecepatan komputasi yang sangat rendah.
  4. Kode mesin yang rumit dan sulit dipahami menjadikan hanya beberapa orang saja yang dapat mengoperasikan komputer di zaman itu.
  5. Belum mengenal adanya sistem operasi dan bahasa pemrograman.

Gambar ENIAC

Gambar UNIVAC
Komputer Generasi Kedua (1952/1956-1958)
Pada komputer generasi kedua ini, ukuran komputer sedikit lebih kecil dibandingkan komputer generasi pertama. Penemuan teknologi transistor (untuk menggantikan tube vakum dan silinder megnetik) di tahun 1948, memberikan peranan penting terhadap ukuran komputer dan perfomansinya. Namun pemakaian transistor pada komputer baru dimlai secara massal delapan tahun kemudian di tahun 1956. Sehingga komputer generasi kedua dimulai sekitar tahun 1952/1956. Komputer generasi kedua mulai relatif lebih hemat energi, lebih dapat diandalkan, dan relatif lebih cepat performansi dan komputasinya. Hal yang masih di sayangkan adalah komputer generasi kedua masih terbatas untuk super komputer saja. Hal ini menyebabkan hanya kalangan tertentu saja yang dapat memiliki dan menggunaka komputer. Sebagai contoh, perguruan tinggi, perusahaan, dan pemerintahan. para vendor dan pemain IT di era ini antara lain IBM (dengan super komputer Stretch) dan Sprery Rand (dengan super komputer LARC).

Hal yang menarik pada komputer generasi kedua adalah mulai digunakannya bahasa pemrograman. Beberapa bahasa pemrograman yang lahir di masa ini antara lain Common Business Oriented Language(COBOL) dan Formula Translator (FORTRAN). Bahasa-bahasa pemrograman ini hanya dapat dipahami oleh beberapa orang saja. Hal ini disebabkan karena bahasa pemrograman pada zaman komputer generaasi kedua ini masih terbilang primitif, yaitu dengan adanya sejumlah kode-kode rumit. Selain itu, pada komputer generasi kedua belum ditemukan adanya sistem operasi.

Gambar IBM Streetch 7030Komputer Generasi Ketiga (1958-1970)
Era komputer generasi ketiga dimulai di tahun 1958, berselang dua tahun setelah pemakaian transistor secara massal ditahun 1956. Inilah bentuk perubahan teknologi yang turut mempengaruhi  perubahan komputer. Pada komputer generasi ketiga ini, mulai ditemukan IC (Integrated Circulator) yang segera menggantikan fungsi dari transistor. Peranan IC di dalam sejarah komputer sangat besar. IC mampu menekan panas yang dihasilkan komputer, mempu mengintegrasikan komponen ke dalam satu chip, sehingga menjadikan ukuran komputer makin kecil dan relatif tidak cepat panas.

Di bidang perangkat lunak, sistem operasi (dengan kernel sebagai intinya) mulai diciptakan untuk komputer. Sistem oprasi di era komputer generasi ketiga ini di mulai mampu menjalankan bebrapa tugas sekaligus (multi tasking). Selain itu, sistem operasi juga mampu melakukan monitoring terhadap memori yang digunakan. Salah satu contoh komputer generasi ketiga adalah IBM S/360.

Gambar IBM S/360
Komputer Generasi Keempat (1970-1980)
Komputer generasi keempat melanjutkan apa yang telah dilakukan oleh komputer generasi ketiga. Era ini dimulai di tahun 1970. Pada era generasi keempat ini, ukuran sirkuit dan komponen elektronik komputer makin kecil namun dengan performasi yang makin baik. Di awal era ini mulai diciptakan Large Scale Integration (LSI), Very Large Scale Integration (VLSI) di tahun 1980, dan Ultra-Large Scale Integration (ULSI), yang masing-masing mampu meningkatkan jumlah komponen dalam chip hingga mencapai jutaan. Dampak secara ekonomi adalah biaya produksi makin rendah sehingga harga jual komputer makin murah. Hal ini mendorong pemanfaatan komputer untuk pribadi makin meningkat.

Pada era ini, sistem operasi untuk penggunaan pribadi mulai berkembang seiring makin banyaknya tersedia komputer pribadi (personal computer) dengan harga terjangkau. Duet Steve Job dan Steve Wozniak yang menciptakan Mac OS dan perusahaan Apple, menjadi pionir di dalam memasyarakatkan komputer pribadi sekaligus memulai industri komputer pribadi. Siapapun bisa membeli dan menggunakan komputer, bukan hanya perusahaan atau kalangan tertentu saja.

Hal lainnya lagi adalah mulai adanya kemudahan di dalam pemakaian komputer, antara lain dengan tampilan GUI (Graphic User Interface) yang mudah digunakan (user friendly), pemakaian mouse, dan lain – lain. Berturut – turut sistem operasi dan komputer di masaselanjutnya mulai mengadaptasi kemudahan – kemudahan ini.

Komputer Generasi Kelima (1980-saat ini)
Era ini telah kita rasakan saat ini. Banyak negara maju di dunia belomba – lomba menciptakan komputer generasi kelima ini. Beberapa hal yang menjadi ciri khas komputer generasi kelima antara lain :

  1. Implementasi kecerdasan buatan (Artificial Intelligence) pada komputer (perangkat keras dan perangkat lunak) serta kemampuan untuk melakukan analisa, penentu keputusan, sensor, menyajikan virtualisasi 2D ke 3D, dan lain – lain. Teknologi – teknologi seperti Cloud ComputingAugmented Reality (AR), Machine To Machine (M2M),  Smart City, speech recognitionface recognitiontext to speech, speech to text, dan masih banyak lagi teknologi lainnya, membuktikan kejayaan teknologi komputer generasi kelima ini.
  2. Adanya pemrosesan suatu tugas secara parallel, yang melibatkan lebih dari satu komputer (bahkan ratusan dan ribuan komputer dalam satu tempat maupun di berbagai tempat diseluruh dunia. Teknologi ini antara lain grid computing, cluster computing, Cloud Computing, dan masih banyak lagi,  yang merupakan kemajuan dan inovasi dibidang jaringan komputer, perangkat keras, dan perangkat lunak.
  3. Superkonduktor yang lebih andal dan unit pemrosesannya yang jauh lebih banyak. Bukan hanya dalam ukuran yang makin besar, namun juga ke ukuran yang sangat kecil (nano computer).

Komputer Generasi Keenam (Masa Depan)
Era komputer generasi keenam merupakan era komputer masa depan. Terdapat banyak pemikiran, ide, impian, dari para ilmuwan dan pengguna komputer untuk menjadikan komputer masa depan makin canggih, makin mudah digunakan, bahkan makin lebih  menyatu dengan kehidupan manusia. Salah satunya dengan adanya robot dan biochip/komputer nano yang dapat dimasukkan ke dalam tubuh manusia. Untuk saat ini penerapan robot dan nano computer ke arah ini sudah dilakukan, salah satunya pada medis. Meski demikian, secara umum, era ini belum dimulai.

Komputer generasi keenam memiliki ciri – ciri antara lain memiliki kecerdasan menyerupai manusia (artificial intelligence), lebih canggih memiliki bentuk yang lebih beragam, serta mampu melakukan proses prediksi masa depan dan sejumlah kecanggihan lainnya di atas teknologi – teknologi saat ini. Beberapa teknologi ini berangkat dari sejumlah mimpi manusia akan teknologi komputer di masa depan. Kecanggihan – kecanggihan ini bahkan belum dapat terbayangkan untuk pemikiran manusia di zaman sekarang ini.

Nah cukup sekian tentang Perkembangan Teknologi Komputer dari Masa ke Masa, gimana setelah membaca ini, udah pada paham kan kapan bagaimana proses teknologi komputer hingga saat ini bahkan hingga masa yang akan datang.

Semoga bermanfaat ^^
Wassalamu’alaikum wr. wb

dikutip dari
https://dedyrn.blogspot.com/2016/10/perkembangan-teknologi-komputer-dari.html

10 Teknik Dasar Pencak Silat beserta Penjelasannya untuk Pemula

teknik dasar pencak silat dan penjelasannya

Teknik Dasar Pencak Silat – Pencak silat merupakan seni bela diri tradisional yang telah ada sejak zaman Nusantara (sebelum Indonesia merdeka). Olahraga ini tak hanya terkenal di Tanah Air dan beberapa negara di Asia Tenggara saja, tapi juga kini dikenal luas di seluruh dunia, mulai dari benua Eropa, Amerika, hingga Australia.

Yang membuat pencak silat istimewa adalah seni bela diri ini menggunakan gerakan-gerakan yang mirip seperti tarian dalam pertarungannya. Tentunya tidak mudah untuk menguasai bela diri pencak silat. Namun tidak usah khawatir, kamu bisa memulainya dengan menguasai 10 teknik dasar pencak silat dan penjelasannya berikut ini.

Teknik Dasar Pencak Silat dan Penjelasannya

1. Teknik Kuda-kuda

teknik dasar pencak silat - kuda-kuda
Sumber Gambar: Wikipedia

Teknik dasar pencak silat yang wajib dikuasai pertama adalah kuda-kuda. Kuda-kuda merupakan sebuah sikap menapakkan kaki yang berfungsi untuk menjaga keseimbangan saat akan menyerang ataupun bertahan.

Di dalam teknik pencak silat sendiri kuda-kuda terbagi menjadi enam, yaitu:

  • Kuda-kuda depan.
  • Kuda-kuda tengah.
  • Kuda-kuda belakang.
  • Kuda-kuda samping.
  • Kuda-kuda silang.
  • Kuda-kuda depan dan belakang.

2. Teknik Sikap Pasang

Setelah menguasai teknik dasar pencak silat kuda-kuda, selanjutnya kamu harus menguasai sikap pasang. Sikap pasang merupakan sebuah posisi yang dikombinasikan dengan kuda-kuda dan bersifat fleksibel sesuai dengan situasi bertahan ataupun menyerang.

3. Teknik Pola Langkah

teknik dasar pencak silat - pola langkah
Sumber Gambar: The Sun Daily

Pencak silat merupakan gabungan kuda-kuda yang dikombinasikan dengan fleksibelnya langkah dan disempurnakan dengan pemahaman arah yang benar. Supaya gerakan kita tidak mudah dibaca lawan, teknik dasar pencak silat berikutnya adalah pola langkah yaitu perubahan injakan kaki dari sudut ke tempat lainnya.

4. Teknik Arah

Teknik dasar pencak silat berikutnya adalah arah. Arah berhubungan dengan kemana pesilat akan melangkah ketika dalam posisi menyerang ataupun bertahan. Hal ini juga dikenal sebagai depalan penjuru mata angin di dalam dunia persilatan.

5. Teknik Tendangan

teknik dasar pencak silat - tendangan
Sumber Gambar: Sinar Harapan

Teknik dasar pencak silat yang tak kalah pentingnya adalah tendangan. Pada dasarnya terdapat empat jenis tendangan pada pencak silat yaitu tendangan A yang lurus ke depan, tendangan C yaitu tendangan dari samping, tengangan T yang menggunakan telapak kaki dan tendangan melingkar.

6. Teknik Pukulan

Sama seperti beladiri lainnya, pencak silat juga mempunyai gerakan pukulan. Gerakan pukulan pada pencak silat dapat digunakan pada saat menyerang ataupun bertahan. Teknik dasar pencak silat berikutnya adalah pemahaman empat jenis pukulan yaitu pukulan lurus, tegak, bandul dan melingkar.

7. Teknik Tangkisan

teknik dasar pencak silat - tangkisan
Sumber Gambar: Media Indonesia

Pencak silat merupakan beladiri menyerang dan juga bertahan. Salah satu teknik dasar pencak silat penting adalah tangkisan. Tangkisan merupakan usaha pertahanan dari serangan lawan. Terdapat empat jenis tangkisan yaitu tangkisan dalam, luar, atas dan bawah.

8. Teknik Kuncian

Pada beladiri pencak silat kita tidak hanya menyerang dan bertahan saja, namun kita juga bisa mengunci pergerakan lawan. Salah satu teknik dasar pencak silat yang harus dipelajari adalah kuncian. Umumnya kuncian menyasar bagian tubuh vital seperti leher, pergelangan tangan dan dagu untuk melumpuhkan lawan.

9. Teknik Guntingan

teknik dasar pencak silat - guntingan
Sumber Gambar: Assets Akurat

Ketika kamu sudah menguasai teknik dasar pencak silat, teknik lanjutan yang bisa kamu pelajari adalah guntingan. Gerakan guntingan dilakukan dengan cara tendangan dan jepitan seperti menggunting bagian tubuh lawan yang bertujuan untuk menjatuhkan sekaligus mengunci lawan.

10. Sikap Berbaring

teknik dasar pencak silat - sikap berbaring
Sumber Gambar: Nafiun

Sikap berbaring biasanya dilakukan oleh petarung pencak silat ketika bertahan dari serangan lawan dan dalam kondisi terpojok. Jadi, ketika terjatuh, kita tetap bisa membela diri dan membalikkan keadaan.

Berikut ini beberapa sikap berbaring yang harus kamu pelajari:

  • Sikap Miring

Teknik sikap miring dilakukan dengan posisi tubuh miring dan pandangan lurus sambil menekuk tungkai kaki hingga mendekati dada. Sementara kaki lainnya digunakan sebagai penopang badan, serta salah satu siku tangan berada di permukaan lantai, dan tangan lainnya menopang paha.

  • Sikap Telentang

Teknik sikap telentang dilakukan dengan tiduran telentang sambil menekuk satu tungkai kaki dan satu kaki lainnya diluruskan. Sementara salah satu tangan berada di tanah dengan membengkokkan siku, dan tangan lainnya bersiap di atas dada.

  • Sikap telungkup.

Teknik sikap ini dilakukan sambil telungkup dengan pandangan lurus dan sigap. Kedua kaki diluruskan dan kedua tangan menyentuh lantai sambil siku dibengkokkan dengan kokoh.

dikutip dari :
https://www.tokopedia.com/blog/teknik-dasar-pencak-silat-dan-penjelasannya/

Cara Hard Reset Samsung Galaxy J2 Prime Agar Kembali Seperti Semula


oleh Adhitya Wibawa Putra

Samsung Galaxy J2 Prime merupakan salah satu smartphone entry-level yang terkenal di Indonesia karena memiliki harga yang terjangkau.

Dari sektor hardware, Samsung Galaxy J2 Prime telah dibeklai dengan chipset MediaTek MT6737T Quad-core berkecepatan 1,4 GHz, GPU Mali-T720MP2, RAM 1,5 GB, dan storage internal 8 GB yang dapat ditambahkan microSD.

Untuk layarnya sendiri memiliki lebar 5 inci dengan resolusi 960 x 540 piksel berteknologi PLS TFT. Sementara kamera belakangnya memiliki resolusi 8 MP dengan apertue f/2.2, Autofocus, dan LED Flash yang dapat menghasilkan foto dengan baik.

Sementara kamera depannya memiliki resolusi 5 MP dengan aperture f/2.2 dan LED Flash yang dapat mengakomodasi foto selfie atau wefie dengan hasil yang lumayan.

Baterai berkapasitas 2.600 mAh juga telah hadir di dalam smartphone yang satu ini sebagai sumber daya utama untuk digunakan sehari-hari normal yang dirasa sudah cukup.

Meskipun spesifikasi hardware dan fitur yang ditawarkan cukup bagus, namun terkadang masih terjadi error pada smartphone yang satu ini sehingga membuat bingung penggunanya.

Untuk itu, banyak yang bertanya mengenai cara untuk melakukan hard reset pada Galaxy J2 Prime agar kondisinya kembali seperti semula. Nah, bagi Gadgeter yang penasaran mengenai caranya maka dapat melihat informasinya sebagai berikut ini.

Cara Hard Reset Samsung Galaxy J2 Prime Mode Recovery

  1. Pertama Gadgeter harus memastikan bahwa kondisi baterai pada Samsung Galaxy J2 Prime minimal berada di 40 persen ke atas
  2. Selanjutnya, Gadgeter dapat langsung menonaktifkan atau mematikan Samsung Galaxy J2 Prime yang masih menyala
  3. Kemudian, Gadgeter dapat langsung menekan tombol Home + Power + Volume Atas
  4. Nantinya Gadgeter dapat melepas tombol Power apabila telah muncul logo di layar, namun Gadgeter masih harus tetap menekan tombol Home + Volume Atas hingga muncul logo Android berbentuk robot
  5. Setelah semua tombol dilepas maka secara otomatis Gadgeter akan masuk ke dalam mode recovery
  6. Pada saat berada di mode recovery maka Gadgeter dapat menekan kembali tombol Volume Atas + Power hingga muncul menu pilihan
  7. Selanjutnya, Gadgeter dapat memiliki Wipe data/factory reset dengan menekan tombol Volume dan mengonfirmasi dengan tombol Power
  8. Kemudian, Gadgeter dapat memilih Yes untuk mengonfirmasi bahwa akan melakukan reset
  9. Gadgeter dapat menunggu proses pengembalian Samsung Galaxy J2 Prime ke setelah pabrik atau awal selama beberapa saat
  10. Apabila proses sudah selesai maka Gadgeter dapat memilih menu Reboot System Now dan secara otomatis akan terjadi restart atau booting
  11. Biasanya proses booting pertama kali akan memakan waktu kurang lebih 5 menit
    Setelah proses beres maka Gadgeter akan dihadapkan kembali pada menu-menu awal seperti ketika membelinya sejak pertama kali

Cara Hard Reset dengan Menu Pengaturan

  1. Seperti biasanya, Gadgeter harus memastikan terlebih dahulu kondisi baterai dengan minimal 40 persen ke atas
  2. Selanjutnya, hidupkan Galaxy J2 Prime dan Gadgeter dapat membuka aplikasi atau menu Pengaturan
  3. Pada halaman Pengaturan, Gadgeter dapat memilih menu Buat cadangkan & setel ulang
  4. Kemudian, Gadgeter dapat memilih menu Kembalikan setelah pabrik dan langsung pilih Setel ulang perangkat
  5. Terakhir, Gadgeter dapat memilih menu Hapus Semua
  6. Selanjutnya, Gadgeter dapat menunggu proses reset berlangsung beberapa saat
  7. Setelah proses reset selesai maka Galaxy J2 Prime akan melakukan reboot atau restart secara otomatis

Hard reset merupakan salah satu cara yang ampuh mengembalikan smartphone ke kondisi normal apabila terjadi masalah serius maupun yang tidak diketahui penyebabnya.

Namun perlu dicatat bahwa hard reset ini akan menghilangkan semua data yang ada di smartphone sehingga Gadgeter dapat melakukan backup data terlebih dahulu.

dikutip dari
https://gadgetren.com/2018/01/30/cara-hard-reset-samsung-galaxy-j2-prime/

Pos blog pertama

Ini adalah pos pertama Anda. Klik tautan Sunting untuk mengubah atau menghapusnya, atau mulai pos baru. Jika ingin, Anda dapat menggunakan pos ini untuk menjelaskan kepada pembaca mengenai alasan Anda memulai blog ini dan rencana Anda dengan blog ini. Jika Anda membutuhkan bantuan, bertanyalah kepada orang-orang yang ramah di forum dukungan.